Pengantar Alih Tugas Bapak Erwan Munawar Dari Pengadilan Tinggi Jakarta ke Pengadilan Tinggi Tanjungkarang
Jakarta, Jum’at, 26 Juli 2024. Telah dilaksanakan acara pengantar Alih Tugas Hakim Tinggi Bapak H. Erwan Munawar ,S.H., M.H. menjadi Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Tanjung Karang yang Dihadiri oleh seluruh warga Pengadilan Tinggi Jakarta
Acara diawali dengan Penyampaian Kesan dan Pesan dari Bapak H. Erwan Munawar ,S.H., M.H. Hakim Tinggi yang akan beralih tugas yang menyampaikan bahwa beliau sangat berkesan karena banyaknya pencapaian yang telah dirasakan di Pengadilan Tinggi Jakarta dan menganggap saya sebagai penyeimbang serta pentingnya membangun chemistry antara Pimpinan dan Aparatur Peradilan yang berada di bawahnya.
Ketua Pengadilan Tinggi Jakarta, Dr. H. Herri Swantoro, S.H., M.H. menyampaikan bahwa sosok Bapak Erwan Munawar sebagai sosok yang konsisten dan religius yang ada di Pengadilan Tinggi Jakarta.
Kemudian diakhiri dengan foto bersama.