Dukung pencegahan polusi kendaraan bermotor, Pengadilan Tinggi DKI Jakarta menggelar Uji Emisi
Senin, 04 September 2023, Pengadilan Tinggi DKI Jakarta menyelenggarakan Uji Emisi kendaraan bermotor gratis, yang bertempat di Halaman Gedung Pengadilan Tinggi DKI Jakarta Jl. Letnan Jendral Suprapto,Jakarta Pusat. Uji emisi ini merupakan kerja sama antara Pengadilan Tinggi DKI Jakarta dengan kepolisian, Dinas Lingkungan Hidup Pemprov. Uji emisi ini bertujuan untuk mengurangi polusi udara
Uji emisi memiliki implikasi langsung terhadap pengadilan. Semua kendaraan dinas di pengadilan tinggi bakal dikoordinasikan dengan wilayah pengadilan-pengadilan negeri agar dilakukan uji emisi, tercatat terdapat 228 kendaraan dinas lingkungan PT DKI Jakarta dan masyarakat umum telah mengikuti uji emisi.