Penandatanganan MoU dokumen Kerjasama Aplikasi e-Berpadu
Pada hari Rabu 28 Desember 2022, di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Ketua Pengadilan Tinggi DKI Jakarta bersama aparat penegak hukum lainnya menandatangani dokumen kerja sama yang mencakup pengembangan dan implementasi Aplikasi e-Berpadu dalam rangka mendukung Sistem Peradilan Pidana Terpadu berbasis Teknologi Informasi.
Aplikasi e-Berpadu hadir untuk mewujudkan digitalisasi administrasi perkara pidana dan memangkas prosedur panjang birokrasi sehingga tercipta efektivitas dan efisiensi layanan perkara pidana. Kegiatan ini adalah wujud nyata sinergitas Aparat Penegak Hukum di wilayah DKI Jakarta, yang diharapkan dapat meningkatkan pelayanan bagi masyarakat pencari keadilan.